Artis Maya Rumantir memimpin suara DPD di Sulut - ANTARA News

Manado (ANTARA News) - Calon anggota DPD Maya Rumantir unggul pada penghitungan suara sementara dalam pleno rekapitulasi di KPU Manado, Sulawesi Utara.

"Hasil penghitungan terhadap delapan kecamatan, Maya Rumantir menempati urutan pertama dengan jumlah suara sekitar 35.860," kata Komisioner KPU Manado Amrain Razak di Manado, Selasa.


Amrain mengatakan, perolehan suara Maya di delapan kecamatan yakni Tuminting, Sario, Mapanget, Paal Dua, Bunaken Kepulauan, Singkil, Malalayang dan Wenang. jauh meninggalkan peserta lainnya


Amrain mengatakan, perolehan suara masih akan berubah karena masih ada tiga kecamatan yang belum dihitung.


Penghitungan suara masih berlangsung hingga Selasa sore di KPU Manado yang diikuti para saksi dan calon anggota legislatif ini dikawal ketat polisi.



Komentar